Thursday, June 30, 2005
One Eyed Jack
Alhamdulillah, sepanjang hidup, gue tuh orang yang 'tahan banting'- gue jarang sakit. Tapi entah kenapa gue selalu berurusan dengan spesialis mata & THT ya? Dan ternyata kombinasi bulumata panjang + kontak lensa pada orang2 jorok macam gue bisa berdampak 'sepele tapi parah'
Udah dari dua hari lalu mata kiri gue merah. Gue menganggapnya iritasi biasa. Tapi pagi ini dihari ke-3, alamak, saat bangun tidur mata kiri gue gak maok melek, sakit dibuat melek. Otot2 mata terasa sakit digerakkan. Karena mata kiri gue gak bisa dibuat melek, otomatis mata kanan gue pun jadi susah buat melek sepenuhnya. Akibatnya pandangan gue cuma segaris. Buram pula! Bola mata kiri gue benar2 merah seperti setan di film2 horror. Belum lagi belek dan bengkak diseputar mata itu. Mengerikan!
Hari ini harusnya gue ambil raport Nina. Tapi siapa yang maok keluyuran dengan mata kayak begini? Gue terpaksa minta tolong nyokab buat ambilin raport Nina, setelah itu gue minta diantarkan ke dokter spesialis mata langganan* gue (* nggak bangga) dengan berkacamata hitam seperti yang sudah 2 minggu ini selalu gue pake (sumpah, bukan buat gaya, tapi mata gue pedih kena sinar matahari langsung). Setelah beberapa saat tegang diperiksa, dokter bilang kornea mata gue luka serius. Omaigooott... it sounded scarry. Tapi dokter bilang masih bisa diobati- karena belum terlambat. *Belum terlambat??? Oh my...* Yah, walau dengan sedikit takjub saat nebus obat karena harga obatnya hampir 6 kali biaya dokternya. *Uh, blom gajian pula!* Pulangnya gue agak2 parno karena mata kiri gue harus ditutup dibawah kacamata hitam. Hiyaahhhaaa, ketauan banged yak kalo lagi sakit mata?
Gue merasa mirip banget sama si Buta dari Gua Hantu.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment